Sistem operasi mobile terbaru Apple, iOS 11 resmi diumumkan Apple di ajang Worldwide Developer Congress (WWDC) 2017 Selasa (6/6/2016) dini hari. CEO Apple, Tim Cook yang mengenalkannya langsung di panggung acara.
iOS 11 mengusung banyak perubahan dalam teknologi inti sistem operasi yang menjalankan jutaan iPhone dan iPad itu. iOS 11 juga memiliki tambahan di fitur user interface dan user experience.
Berikut adalah garis besar fitur-fitur baru di iOS 11 sebagaimana dilansir KompasTekno dari Mac Rumors.
Lock screen baru
Lock screen memiliki tampilan baru dengan passcode yang memiliki font yang lebih tebal, serta lingkaran yang lebih tipis dan tidak memiliki outline putih.
Keyboard satu tangan
Di iPhone, ada pilihan baru untuk pengoperasian keyboard dengan satu tangan. Keyboard bisa ditampilkan rapat kanan atau kiri.
Type to Siri
Ada fitur yang bisa mengaktifkan Type to Siri. Dengan pilihan ini, pengguna bisa mengakses Siri dengan menekan tombol Home, dan mengetik sesuatu yang ingin ditanyakan ke Siri lewat keyboard yang muncul.
Keyboard iPad berubah
Simbol dan angka di keyboard iPad yang diakses lewat tombol Shift, kini terlihat di tombol yang bersangkutan. Simbol dan angka alternatif yang ditampilkan itu bisa diakses dengan menarik ke bawah tombol dan melepaskannya.
Control center yang bisa diubah-ubah
Control Center di iOS 11 dirombak dan kini bisa diubah-ubah sesuai keinginan pengguna. Mereka bisa memilih apa yang ingin ditampilkan di Control Center melalui Settings. Ada banyak pilihan, seperti Low Power Mode, Notes, Text Size, Wallet, Screen Recording, dan sebagainya. Meski demikian, layout Control Center tidak bisa diubah.
Hapus aplikasi yang tidak berguna
Di menu Settings aplikasi iOS 11, terdapat pilihan untuk menghapus aplikasi yang jarang digunakan secara otomatis. Dokumen dan data aplikasi yang dihapus itu tetap disimpan jika sewaktu-waktu ingin memasang apikasi lagi.
Teks lebih tebal
Di semua tampilan iOS 11, teks label ditampilkan lebih tegas dan tebal, seperti teks untuk Phone, COntacts, dan faceTime.
Siri dan setting search yang disatukan
Di Settings app iOS 11, kini terdapat tab khusus untuk Siri dan Search, yang layoutnya lebih logis. Terdapat pula pilihan untuk memilih saran yang diberikan Siri untuk masing-masing aplikasi yang telah diunduh di perangkat.
Manajemen penyimpanan lebih baik
Tab “Storage and iCloud Usage” di iOS 11 kini hanya dilabeli “iPhone Storage” dan menampilkan informasi kapasitas penyimpanan yang masih tersedia di perangkat, serta rekomendasi untuk meningkatkan kapasitas, seperti auto-delete percakapan lawas, menghapus attachment Messages yang besar, dan menyimpan Messages diiCloud. Terdapat pula fitur yang mensinkronisasikan Messages di semua perangkat.
Drag and drop
Drag and Drop (seret dan masukkan) menjadi fitur baru di iPad, namun fitur ini juga tersedia di iPhone untuk memindahkan file dengan mudah. Fitur ini terbatas digunakan dalam aplikasi di iPhone dan bukan di smeua sistem layaknya di iPad.
Password autofill
Password autofill kini tersedia untuk aplikasi pihak ketiga.
Auto pausing saat update
Sinkronisasi foto dan lainnya saat update kini bisa dihentikan sementara di iOS 11 saat baterai tiris.
Automatic setup
Saat menyetting perangkat iOS baru, kini terdapat pilihan untuk menyalin semua setting, preferences, dan iCloud Keychain seperti perangkat sebelumnya.
Screen recording
Terdapat pilihan Control Center yang bisa merekam kegiatan yang sedang dikerjakan di layar iPhone atau iPad secara otomatis.
Smart Invert
Di bagian Accessibility dalam Settings app, terdapat pilihan untuk mengubah warna tampilan, kecuali untuk foto, media, dan beberapa aplikasi. Pilihan ini seperti “Dark Mode” namun tidak sampai merusak elemen user interface.
Itulah sebagian fitur-fitur baru di dalam iOS 11. Peranti yang kompatible dengan iOS 11 adalah gadget-gadget Apple yang menjalankan chip A7 terbaru, termasuk di antaranya adalah iPhone 5s, SE, 6 Plus, 6, 6s Plus, 6s, 7 Plus, dan 7, iPad generasi kelima, iPad Air, iPad Air 2, semua model iPad Pro, dan iPad mini 2 dan yang lebih baru.
Penulis: Reska K. Nistanto
Editor: Reza Wahyudi
Sumber:
Copyright Kompas.com