Sepertinya Pak SBY dan juga kita bersama harus kembali prihatin. Pasalnya lagi-lagi ada beberapa diantara kita yang udah salah, kenceng pula. Satu orang posting soal Indochina di sosmednya dengan caption marah-marah seolah-olah tanah air dilecehkan.
Dan parahnya sampai diikuti beberapa orang, akhirnya jadi viral.
Padahal, kalau kita cek lagi di wikipedia, apa sih Indochina itu? Maka kita akan menemukan jawabannya.
Indochina atau Semenanjung Indochina adalah wilayah di Asia Tenggara. Karena berada di timur India dan selatan Tiongkok, budaya Indochina sangat erat dengan budaya Tiongkok dan India. Sepeti nama Vietnam yang menunjukan pengaruh Tiongkok, dan nama Kamboja, Laos, Thailand, dan Myanmar merupakan pengaruh India.
Ada 2 pengertian tentang Indochina, sempit dan luas:
- Pengertian sempit; Hanya terdiri atas negara-negara bekas Indochina Perancis:
- Pengertian luas; Atau Asia Tenggara Daratan mencakup pula:
Semenanjung Malaysia juga sering dimasukkan kedalam wilayah ini, namun wilayah tersebut lebih sering dimasukkan ke Asia Tenggara Maritim.
Agama utama Indochina adalah Buddha, Theravada dan Hinayana, Mahayana dominan di Vietnam, Theravada dominan di Myanmar dan Kamboja, dan Buddha di Thailand dan Laos.
Sumber : Wikipedia
Mungkin, mungkin loh ya di kepala mereka yang menyebarkan berita ini matanya sudah dibutakan oleh benci. Atau mungkin udah kemakan kalau Pak de Jokowi itu antek asing dan mau jual Indonesia ke Cina.
Padahal sekarang beliau sedang memperjuangkan Freeport yang mana belom tentu yang dari Militer berani.
Jangan kebanyakan nyinyir, lakukan porsi kita dalam mengisi kemerdekaan. Dan selalu do’akan yang terbaik buat negara ini.
Dan pesan moralnya kali ini adalah Jangan asal nyerocos. Cari tau dulu kebenarannya dari sumber yang terpercaya.
Atau gampangnya, “bicara yang benar atau diam saja.”
Sumber : Meme Comic Indonesia