Microsoft mengumumkan Windows 10 Fall Creators Update yang kini telah tersedia secara global, yang menghadirkan berbagai fitur baru untuk lebih dari 500 juta perangkat Windows 10.
Fitur baru yang dihadirkan termasuk peningkatan hasil Windows Inking, memberikan kesempatan kepada pengguna untuk terjun ke dalam dunia Windows Mixed Reality, dan keahlian kreatif yang juga dapat digunakan pada perangkat berbasis Windows, iOS, dan Android.
“Kami sangat senang karena para pelanggan dapat merasakan beberapa peningkatan fitur melalui Windows 10 Fall Creators Update yang dapat meningkatkan kreativitas. Tujuan kami adalah untuk menginspirasi kreativitas baru dan memberikan motivasi kepada pengguna untuk berpikir lebih luas dengan kemampuan lebih besar,” kata Lucky Gani, Office Business Group Head Microsoft Indonesia, melalui siaran pers.
Fitur Windows Inking terus dipercanggih. Dengan Fall Creators Update, pengguna dapat menghidupkan sebuah ide atau menyelesaikan tugas-tugas penting dengan aplomb sebagai fitur tinta baru yang dapat digunakan pada dokumen Word, PowerPoint slides, data PDF, dan OneNote, menggunakan pena digital.
Smart Ink juga mengaplikasikan kecerdasan buatan (AI) agar pengguna dapat menghilangkan kata-kata, melingkarkan kata-kata untuk memilihnya, menggaris bawahi dengan presisi, dan mengubah gambar menjadi suatu bentuk dalam satu sentuhan.
Selain itu, pengguna dapat menambah pengetahuan dan menyelesaikan permasalahan menggunakan Windows Ink dan OneNote secara bersamaan. Caranya, dengan menulis rumus matematika lalu OneNote untuk Windows 10 akan menyelesaikan rumus tersebut secara instan.
Windows Mixed Reality menggabungkan dunia nyata dengan dunia digital. Microsoft akan menggabungkan sistem mixed reality yang dapat membantu pengguna untuk merasakan pengalaman yang lebih nyata, bukan hanya pada layar perangkat.
Microsoft Graph adalah sebuah lembaran intelijen yang membantu menghubungkan orang-orang, percakapan-percakapan, proyek-proyek, dan konten-konten di dalam Microsoft Cloud. Windows 10 Fall Creators Update akan menggunakan keahlian Microsoft Graph yang memampukan pengguna untuk menggabungkan pengalaman mereka dengan lancar, antara perangkat Windows, iOS, dan Android.
Selain itu, pengguna dapat menggunakan fitur-fitur baru yang akan membantu pengguna menyudahi hambatan-hambatan kreativitas dan membantu untuk berkreasi dengan lebih mudah, meskipun menggunakan perangkat berbeda. OneDrive Files on Demand memberikan akses ke semua data di awan tanpa harus mengunduh atau menggunakan tempat penyimpanan di suatu perangkat.